Publications

Apa Yang Membuat Buku Ini Sangat Istimewa?

Perubahan peraturan perpajakan yang sangat masif terjadi sejak berlakunya Undang-Undang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (HPP) dan Undang-Undang Cipta Kerja (Ciptaker) Klaster Perpajakan. Kedua Undang Undang tersebut secara fundamental merombak hampir sebagian besar Undang-Undang Perpajakan yang telah ada sebelumnya, termasuk peraturan pelaksananya.
Melihat hal tersebut, Ortax kembali menerbitkan buku Susunan Dalam Satu Naskah (SDSN) Undang-Undang Perpajakan sesuai dengan update terbaru dari UU HPP dan UU Cipta Kerja Klaster Perpajakan.
Cetakan ketujuh ini juga meng-update UU Bea Meterai, ketentuan Pajak Daerah terbaru yang diatur melalui UU HKPD, dan penambahan UU Cukai. Buku ini merupakan one stop solution bagi mereka yang concern terhadap masalah perpajakan, karena buku ini tidak hanya menampilkan pasal-pasal yang diubah tapi menampilkan pasal-pasal secara utuh sehingga pembaca tidak perlu lagi menyandingkan dengan UU sebelumnya.

PESAN SEKARANG JUGA DAN DAPATKAN HARGA SPECIAL

Apa yang membuat buku ini wajib Anda miliki?

Buku ini menjadi spesial karena kami juga menghadirkan fitur “Scan and Go” agar pembaca dapat mengakses secara online setiap peraturanpelaksana dari setiap pasal UU Perpajakan sesuai dengan ketentuan terbaru.

Untuk menggunakan fitur ini, pembaca cukup melakukan scan QR Code dengan smartphone-nya pada halaman muka setiap UU Perpajakan. Fitur ini akan memudahkan pembaca dalam mengakses peraturan pelaksana dari UU Perpajakan, sehingga pemahaman akan peraturan pajak menjadi lebih komprehensif.

Bagaimana cara menjalankan fitur ?

Scan & Go

Buku ini wajib dimiliki oleh

Mahasiswa Perpajakan

Buku ini tidak hanya memfasilitasi pembelajaran yang efektif bagi para mahasiswa,namun juga akan sangat membantu mahasiswa dalam menulis tugas, makalah, dan penelitian yang lebih berkualitas. Mereka dapat merujuk kepada sumber yang terpercaya dan mendalam. Dalam satu buku, mahasiswa akan mendapatkan akses mudah ke berbagai undang-undang perpajakan yang relevan. Ini memudahkan mereka untuk merujuk dan mencari informasi yang mereka butuhkan tanpa harus menggali banyak sumber referensi yang berbeda.

Dosen/Tenaga Pengajar di bidang Perpajakan

Dalam buku ini, mereka akan menemukan rangkuman komprehensif dari semua elemen penting dalam Susunan undang-undang perpajakan yang akan sangat membantu dosen/tenaga pengajar dalam memperdalam pemahaman mereka tentang konsep-konsep perpajakan yang terus berkembang, memberikan materi pengajaran yang terstruktur dan terorganisir, serta mendukung penelitian dan publikasi mereka dengan rujukan yang kuat. Dengan buku ini, para tenaga pengajar akan dapat memberikan wawasan yang lebih mendalam kepada mahasiswa mereka, menjaga kualitas pengajaran mereka, dan tetap relevan dengan perubahan perundang-undangan perpajakan yang terus berlangsung.

Individu/Professional Perpajakan

Seluruh Profesional yang concern dengan update ketentuan perpajakan,  baik yang bekerja di Perusahaan sebagai staff pajak/keuangan/akuntansi hingga konsultan pajak dan pegawai pemerintahan,  buku ini dapat menjadi alat penting untuk menjaga pengetahuan mereka tetap terkini dengan peraturan perpajakan yang selalu berubah. Ini juga dapat membantu mereka menghadapi situasi pajak yang kompleks dengan lebih percaya diri. Sehingga buku ini akan sangat wajib dimiliki bagi seluruh individu, terlepas dari latar belakang mereka, semua akan dapat mengambil manfaat dari buku ini.

Prof. Dr. Haula Rosdiana, M.SI Guru Besar Ilmu Kebijakan Pajak Universitas Indonesia

Pemahaman mengenai konsep dan teori pajak adalah hal yang fundamental bagi para akademisi di bidang pajak. Namun, pemahaman UU Pajak sebagal bentuk nyata implementasi konsep/teori pajak juga tak kalah penting. Buku Susunan dalam Satu Naskah Undang-Undang Perpajakan edisi terbaru dari Ortax ini cocok menjadi referensi peraturan pajak karena telah disusun secara sistematis dan sesuai dengan ketentuan terbaru.

Dwi Astuti Direktur Penyuluhan, Pelayanan dan Humas DJP

Kami mengapresiasi terbitnya buku Susunan dalam Satu Naskah Undang-Undang Perpajakan edisi terbaru dengan tambahan akses aturan pelaksana inl. Penerbitan buku ini menjadi bentuk konsistensi Ortax dalam mendukung kami mengedukasi Wajib Pajak. Buku ini dapat menjadi salah satu referensi bagi Wajib Pajak yang ingin mendapatkan informasi regulasi perpajakan terkini.

Dr. Ruston Tambunan, Ak, CA., S.H., M.SI, M.Int.Tax Ketua Umum Ikatan Konsultan Pajak Indonesia (IKPI)

Menjadi seorang profesional di bidang pajak harus siap dengan dinamika perubahan regulasi pajak. Pemahaman holistik dari level Undang-Undang sampal peraturan pelaksana juga penting untuk menyusun strategi pengelolaan pajak. Buku ini bisa menjadi referensi bagi konsultan pajak dan praktisi pajak untuk membaca regulasi pajak yang up to date, sehingga pengelolaan pajak yang dilakukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Arie Widodo Partner Fast Consult Indonesia

Memahami UU Pajak menjadi dasar dalam menyusun argumen ketika menghadapi sengketa pajak maupun litigasi pajak. Buku ini tepat untuk konsultan pajak dan praktisi pajak mempelajari UU pajak secara terstruktur, serta mendalami tiap pasalnya melalui peraturan pelaksana yang dapat diakses lewat fitur Scan & Gou.

WAKTU TERSISA SEBELUM PRE ORDER BERAKHIR

STOCK SANGAT TERBATAS!

Punya Pertanyaan? Temukan Jawaban yang Anda Cari Disini

Pre-Order adalah kesempatan bagi Anda untuk mendapatkan buku kami sebelum buku ini  resmi dirilis ke pasar umum. Ini berarti Anda bisa memesan buku yang sangat Anda tunggu-tunggu sebelum tanggal rilis resmi dan menjamin bahwa Anda akan menjadi salah satu dari yang pertama memiliki salinan buku tersebut.

Dalam skema Pre-Order, kami memungkinkan Anda untuk melakukan pemesanan dan membayar sebelum buku dicetak atau sebelum tanggal rilis. Ini adalah cara untuk memastikan bahwa Anda tidak akan kehabisan stok ketika buku ini menjadi tersedia untuk umum. 

Selain itu, dengan melakukan Pre-Order, Anda akan mendapatkan keuntungan ekstra yaitu diskon 40% dimana harga spesial ini tidak tersedia untuk pembelian reguler.

Cara pemesanan buku pre-order ini, sangatlah mudah! Cukup klik salah satu button pemesanan diatas, dan ikuti langkah-langkah yang akan muncul, seperti melengkapi kelengkapan data pemesanan hingga pemilihan metode pembayaran yang diinginkan. Biaya pengiriman akan dihitung berdasarkan lokasi pengiriman dan berat buku yang Anda pesan. Pastikan untuk memasukkan alamat pengiriman yang lengkap dan akurat. Setelah pembayaran selesai, Anda akan menerima email konfirmasi pesanan secara otomatis.

Anda sangat diperbolehkan untuk membeli lebih dari 1 buku atau melakukan pembelian secara kolektif. Namun, penting untuk diingat bahwa biaya pengiriman akan dihitung berdasarkan total berat dari seluruh buku yang Anda pesan. Artinya, semakin banyak buku yang Anda beli, semakin besar pula biaya pengiriman yang akan dikenakan.

 

Selain itu, dalam invoice atau faktur pembelian Anda, akan tercantum satu nama dari perwakilan yang melakukan pemesanan. Meskipun Anda dapat melakukan pembelian kolektif, invoice hanya akan mencantumkan satu nama sebagai kontak utama dalam proses pembelian. Oleh karena itu, pastikan untuk berkoordinasi dengan baik dengan teman atau rekan tim Anda yang juga terlibat dalam pembelian untuk memastikan semua informasi yang relevan tercatat dengan benar.

 

Kami selalu siap untuk membantu Anda dengan pertanyaan lebih lanjut atau kebutuhan khusus yang Anda miliki, jadi jangan ragu untuk menghubungi kami, jika Anda memerlukan bantuan lebih lanjut dalam proses pembelian buku pre-order dalam jumlah yang banyak.

Pembayaran dapat menggunakan:

Transfer via Virtual Account Bank, yaitu BCA, BNI, BRI, Mandiri, dan Permata

E-Wallet, yaitu Ovo, Dana, LinkAja, dan QRIS

Waktu pengiriman Pre-Order kami dimulai pada minggu ketiga Oktober/ paling lambat pada tanggal 17 Oktober 2023 pengiriman buku dilakukan secara bertahap berdasarkan urutan pemesanan terdekat. Ini berarti pesanan yang ditempatkan lebih awal akan dikirimkan lebih dahulu. Selain itu, estimasi waktu penerimaan buku Anda juga akan dipengaruhi oleh lokasi pengiriman, sesuai dengan durasi pengiriman yang ditetapkan oleh pihak ekspedisi kami.

TERSEDIA DISKON TAMBAHAN 20% KHUSUS PEMESANAN KOLEKTIF BAGI MAHASISWA/UNIVERSITAS.

Hubungi Customer Service kami untuk informasi lebih lanjut

Book Collection

Free Publication

Contacts and Information

ISSN : 1978-5844
Head Office :
Askrida Tower Lt. 1-2
JI. Pramuka Kav.151 Jakarta Timur 13210

Phone : (021)  85210980
WhatsApp : +62 81119920088

Research and Development Center :
Sentra Kota Blok B No. 7, No. 8 dan No. 9 Jatibening, Bekasi Jawa Barat
Email : info@ortax.org